Tomboy??

Kamu itu tomboi...

begitu kata Big boss ku saat kita sedang diskusi berdua...

dan kamu cocok di Supply Chain ini ....

aku terbengong...

Masa iya?

Yah aku memang pernah tergabung dalam klub futsal wanita semasa SMA & kuliah….

Dulu memang rambutku suka kupotong pendek..dan aku tidak suka pakai rok…

Tapi itu khan dulu…ya memang walaupun sekarang aku tetap lebih suka pakai jeans atau celana pendek…dunia kiamat kali ya kalo aku pakai rok mini…kalaupun kondangan aku lebih suka memakai kebaya plus celana jeans…

Dan aku juga memang tidak begitu suka memakai make up…hanya sekedarnya saja…kecuali kalau ada occasion tertentu…(entah kenapa, aku memang banyak di complaint akan hal ini oleh ibu, tante dan semua saudara perempuanku…memang ada yang salah dengan wanita tidak dandan)

Tapi bukan berarti aku tomboy kan??

Aku pernah ikut les tari tradisional semasa SD..dan aku suka ngumpul dengan teman – teman wanita ku untuk girl talk…

Aku pernah mau join klub dance saat SMA sampai aku di larang oleh kakak rohisku…itu mengumbar gerakan2 erotis dan mengumbar aurat..katanya…tapi aku suka menari…

Aku benar2 bukan tomboy…

Sampai sekarang rambutku kubuat panjang…ibuku membelikan aku peralatan make up dan aku mulai memakainya sedikit…

Aku benar – benar ingin menghilangkan kata tomboy itu dari pandangan orang…

Aku punya hati yang lembut dan tetap sensitive seperti wanita pada umumnya…

Terbukti bukan tomboy khan??

Aku lebih suka pakai sandal teplek istead of high heels tapi dengan alasan aku ga mau cape….

Tapi tetap saja ada orang yang berpendapat aku tomboy…fiiiuuuuhh….

Aku perhatikan salah satu teman kerja yang satu kosan denganku…memang ternyata kalau di bandingkan dengan dia secara penampilan, aku lebih terlihat cuek tapi bukan tomboy…aku lebih tidak perhatian dengan kulitku…beda sekali dengannya…aku tidak suka memakai accessories…beda dengannya….dia tidur memakai piyama…sedangkan aku memakai celana pendek basket dan kaos oblong…dan sepertinya wanita yang lain pun sama sepertinya…

Tapi perbedaan kami hanya nampak pada penampilan…hati & pikiranku sama seperti wanita lain…aku sakit apabila di sakiti…aku menangis apabila aku ga bisa menahannya..lumrah sebagai wanita bukan…?

Dan aku tidak tomboy…

Aku sudah punya banyak stock gaun dan dress yang mulai kupakai sekali – kali..tapi tetap saja ada satu dua orang yang menyebutku tomboy….

Cara apa lagi yang harus aku lakukan supaya kata itu benar – benar hilang dari kamusku…?????

1 comments:

tomgirl, postingannya lagi mana???
sok sibuk neee...